Berkunjung ke Gunung Fuji, Danau Kawaguchi Hingga Pertama Kali Minum Sake - Japan Trip Day 2

By CERITA WINNIE BLOG - August 06, 2019


"Gunung Fuji adalah salah satu my bucket list saat aku nanti ke Jepang, pengen rasanya menyambangi Gunung yang menjadi kebanggaan negeri Doraemon ini"


Day 2 di Tokyo

Jadwal hari ini kami akan menuju keliling menjelajah wisata di sekitar Mount Fuji. YASSS.. Mount Fuji 

Ceritaku masih kelanjutan dari postingan sebelumnya, yaitu : Pengalaman Bermalam di Bandara Haneda, Tokyo


⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖

BANDARA HANEDA

Pagi-pagi kami sudah antri di bagian pembelian tiket bus untuk menuju Shinjuku,jadi di hari pertama kami sengaja membeli day trip dari HIS Travel yang sudah kami beli jauh-jauh hari waktu di Indonesia sebelum berangkat ke Jepang. Daan meeting pointnya di Shinjuku, tepatnya di Keio Plaza Hotel

Untuk menuju ke Keio Plaza Hotel, kami musti naik Airport Limousine Bus - bus ini ada di tiap-tiap Bandara di Tokyo seperti Narita dan Haneda dan bisa mengantar anda ke beberapa hotel terkenal yang ada di Tokyo.


Source image : klook.com

Untuk yang mau cek jadwal bus ini dan lihat harganya bisa klik https://www.limousinebus.co.jp/en/

                       ⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖

SHINJUKU, TOKYO


Sekitar jam 05.45 waktu Jepang, bus kami sudah dateng. Sengaja kami ambil jam pagi dan paling pertama supaya bisa santai, gak dikejar waktu dan mau cari sarapan dekat-dekat Shinjuku aja.

Dan perjalanan hanya sejam kurang dari Bandara Haneda menuju Shinjuku, kami sudah sampai di Keio Plaza Hotel. Namun karena jam kumpulnya itu jam 08.30, maka kami kecepatan dan kami memutuskan untuk mencari sarapan dulu.


Taman Belakang Keio Plaza Hotel aja cakep bener yaak :))




Karena di sini masih pagi banget dan hari ini adalah hari kerja maka sekitar Shinjuku ini kebanyakan dipenuhi orang-orang kantoran yang pada mau berangkat kerja. Ademm liat orang-orang Jepang ini jalan pagi untuk berangkat ke kantor, kalau yang perempuan kebanyakan pakai coat (karena disini sedang musim autumn) jadi memang sedikit dingin dan laki-lakinya kebanyakan memakai jas dengan stelan kemeja. Wuihh jadi seperti berada di film-film Jepang, hehehe :D

Dan berhentilah kami di sebuah restoran, lupa nama restorannya apa, nyari nya pun random asal lihat oh ada makanan ini ya udah berhenti aja sambil lihat harga tentunya, hehe



Satu hal lagi yang kutemui kecanggihan di negeri ini adalah hampir setiap restoran yang ada di Tokyo ini menggunakan vending machinenya untuk memilih menu makanan dan untuk ambil makanannya, kita musti ke bagian kitchennya. Kerennn yaa



Breakfast pagi ini - Ikudo dengan harga Y690

Jalan-jalan pagi di sekitar Shinjuku memang menyenangkan, area nya kebanyakan perkantoran gitu jadi ya pemandangan kalau pagi hari kebanyakan orang-orang kantoran yang mau berangkat kerja. Jadi sedikit dapat suasana yang berbeda. Menyenangkan sekali

BOOK ONE DAY TRIP BY HIS TRAVEL INDONESIA

Seperti yang sebelumnya sudah kubahas, aku sengaja membeli one day trip melalui TRAVEL AGENT INDONESIA, kenapa? sengaja biar untuk pergi ke Mount Fuji dan wisata sekitar Mount Fuji kita ga pusing-pusing kelola-nya. 

Fasilitas apa saja yang didapatkan dan kemana saja, berikut saya deskripsikan :

1. Mengunjungi Stasiun ke-5 Gunung Fuji dengan melewati Fuji Subaru Line. Kunjungi the  power spot.
2. Menikmati paket makan siang "Houtou Noodles" yang terkenal dari prefektur. Anda dapat menyaksikan keindahan gunung Fuji dari restoran sambil menikmati makanan anda. 

3. Menikmati Berendam Air Hangat langsung dari mata air gunung Fuji.
4.  Belanja di Gotemba Premium Outlets selama 2 jam


Untuk fasilitasnya yang didapatkan :
-  sudah dapat MAKAN SIANG 
-  bus antar jemput 
-  guide lokal


Durasi perjalanan : dari pukul 08.30 s/d 20.00 (one day)




⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖


01. MOUNT FUJI 5th STATION

Our first stop is Mount Fuji level 5,Mount Fuji level 5 ini adalah dimana para turis bisa menyaksikan lebih dekat dengan Gunung Fuji, seperti yang kita tahu Gunung Fuji merupakan Gunung Berapi tertinggi di Jepang. Dan biasanya di level 5 ini lah para turis boleh diperkenankan untuk berfoto-foto bersama Gunung Fuji. 

Namun karena waktu saya datang kesini sedang musim autumn jadi udara disini dingin banget, sempat cek suhu itu sekitar -5०. Sebaiknya kalau kesini, musti menggunakan coat yang tebal atau baju hangat yaa.




Gunung Fuji yang kami ambil dari dalam bus


Saya dan kedua teman saya gak mau melewatkan moment walau dingin kami pun keluar dari bus dan langsung ambil kamera dan mengabadikan setiap moment. 

Secara garis besar, di Mount Fuji level 5 ini selain view Gunung Fuji yang berasa dekat banget posisinya, ada juga beberapa pohon yang ranting-rantingnya sudah kering mungkin karena sedang musim gugur jadi daunnya nggak ada :D, namun selain itu ada juga beberapa toko souvenir yang bisa kamu beli dan beberapa jajanan juga pastinya. Saya sempat membeli dorayaki isi red bean yang masih hanget. Dan rasanya enakkk





Aku dan penampakan Gunung Fuji (tepat diatas)
Pohon-pohon kering disekitar Gunung Fuji

Setelah cuma dikasih waktu 15 menit, kami pun di panggil oleh Miss Joey (Miss Joey ini adalah guide lokal kami selama trip). Setelah ini kami ternyata akan dibawa kesebuah restoran untuk MAKAN SIANG.


Jajan Dorayaki biar kaya Doraemon:D


02. KAWAGUCHI LAKE + LUNCH

Kalau tanya, nama restorannya apa? Maaf ya aku gak inget dan lupa nanya :D tapi disana sih setiap restoran gak ada yang failed ya untuk dapat view yang keren 
Selesai makan siang, kami diperbolehkan untuk dikasih acara bebas 15 menit saja untuk foto-foto di sekitar restoran atau ada yang mau beli souvenir atau jajan sekitar restoran. Kalau aku, sudah pasti lebih memilih jalan-jalan sambil mengabadikan moment :D

Tjakep-tjakep deh pokoknya view disini,....


Dan ini view lunch kita, How.. How.. ?

Berjejer resort dengan parkiran mobil dan didepannya view Danau Kawaguchi 


Setelah perut terisi, kami diajak kembali berpetualang masih di area Fuji Kawaguchiko, jadi dari awal tadi sampai ke tempat ketiga ini masih satu area ya. Yah seperti sedang berada di Ancol aja, di dalam satu area ada Lagoon Beach, Dufan, Seaworld, dan Atlantis Samudra. semuanya letaknya gak jauh alias masih satu area. Begitu pun juga area ini


03. MENIKMATI ONSEN INDOOR DI AREA MOUNT FUJI

Nah setelah dari restoran, kami di suruh masuk ke dalam bus lagi untuk melanjutkan perjalanan untuk melakukan kegiatan ONSEN. Jadi ONSEN itu adalah kegiatan berendam air hangat orang Jepang. Dan diwajibkan saat berendam, kita musti telanjang (naked). Dan karena alasan itu jugaa, saya tidak ikut Onsen, hehe karena saya belum berani atau kurang PD saat itu. Tapi tenang saja shayyy, saya ada kegiatan berendam juga tapi bukan di tempat ini. 

Nah kalau mau tau pengalaman berendam saya ada ditulisan yang lain, silahkan klik  Berendam Bugil Rame-Rame, Ini Pengalaman Pertama Onsen di Jepang


Namun karena saya tidak ikut Onsen, maka saya di kasih kesempat untuk tea time sambil menunggu yang lain Onsen-an. Kebetulan dua temanku lainnya ikut Onsen-an dan lucunya hanya mereka berdua yang Onsen-an diantara peserta-peserta lainnya yang ikut tur bersama kami, hehehe

Yah mungkin semuanya masih malu malu kucing secara di dalam tur ini kebanyakan orang Indonesia juga :D



04. GOTEMBA PREMIUM OUTLETS

Puas berendam, kami masih ada satu destinasi lagi yaitu IT'S TIME TO SHOPPING. 


Gotemba Premium Outlets dengan view GUNUNG FUJI, Terbaiqqq guyss
Siapa yang gak suka shopping sih? Namanya pere ya alias perempuan pasti doyan kalau disuruh shopping terus di kasih duit yang banyak terus disuruh habisin gitu. Wowww aku mah mau banget.. *ngayal disiang bolong :p

Tapi gak mungkin ya kalau gak pake kerja keras, duit gak mungkin ngalir gitu aja emangnya kite incess syahrini ya shayyy *byeee

Nah diacara terakhir bersama HIS Travel ini, kami lagi-lagi diajak menuju suatu tempat perbelanjaan yaitu Gotemba Premium Outlets yang letaknya masih dikawasan kaki Gunung Fuji.

Gotemba Premium Outlet ini merupakan pusat perbelanjaan dengan brand-brand terkenal namun harga masih terjangkau alias murah meriah shaayy, Ada sekitar lebih dari 210 brand di dalamnya mulai dari Coach, KateSpade, Adidas, Nike, Champion, Anello dan masih banyak lagi yang bisa kamu temui di Gotemba. Ingat ya, disini jangan kalap

Tapi sumpah disini, aku tuh gagal fokus banget antara fokus pengen belanja tapi harga nya mahal banget walaupun udah diskon, wkwkwkwkwk atau tiap ke store ini eh nongol tuh Gunung Fuji sambil manggil-manggil untuk dinikmatin lewat foto :D

Bagus bet pokoknya view Gunung Fuji dari Gotemba apalagi cuaca saat itu lagi cerah-cerahnya...


Store kiri dan kanan dan tengah-tengahnya Gunung Fuji

Kalau suatu saat aku balik lagi ke Tokyo, salah satu yang ingin aku eksplore sekali lagi adalah Kawasan Gunung Fuji ini kalau perlu ambil penginapan semalam biar lebih banyak lagi yang bisa dieksplore, hehehe

Ini adalah perjalanan terakhir kami di kawasan kaki Gunung Fuji, tepat jam 6 sore dari Gotemba kami kembali ke bus dan kami akan dianter balik lagi ke KEIO Plaza Hotel.

⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖

HOTEL EMPIRE IN SHINJUKU

Hotel Empire In Shinjuku, penginapan yang kami pilih. Ada beberapa pertimbangan sih kemarin saat kami mau booking ini penginapan. yang pertama, sebenarnya penginapan ini sedikit mahal waktu kami book yaitu kisaran 1.5 jt per orang alias per malam. tapi ada alasan tertentu yang akhirnya memilih penginapan ini yaitu :


- penginapan ini sangat strategis dan lokasinya hanya berjarak 200 meter dari stasiun Shin Okubo Station. Jadi kemana-mana gampang.
- di sekitaran hotel banyak tempat makan dan minimarket yang 24 jam buka, jadi gak perlu kuatir kalau kelaparan tengah malam.
- penginapannya juga ratingnya bagus kok, bersih juga untuk kamarnya dan kamar mandi (ini yang paling utama menurut saya)
- satu keuntungan menginap disini, saya mendapat yukata (kimono gitu) langsung saya jadikan untuk baju tidur saya, hehee
- karena kemarin saya adalah perempuan sendiri diantara dua teman cowok saya, beruntungnya kamar kami dapat 2 kamar yang digabung menjadi satu. Jadi aku tidur sendiri di kamar satu, dan dua teman cowok saya tidur di kamar satunya lagi. Tapi masih menyatu yah seperti bungalow gitu.
- sejujurnya menginap disini, receptionistnya ramah-ramah dan salah satunya jadi teman akrab kami saat kami disana, hehe. Ini juga salah satu keuntungan buat kami yaitu jadi di trip kali ini ada guide dadakan yaitu salah satu receptionist hotel Empire In Shinjuku  :D

Banyak untungnya sih buat saya menginap disini, tapi kalau masih mau mencari lebih murah dari penginapan ini banyak banget tinggal liat situs-situs penginapan, mulai dari penginapan hotel sampai hostel atau hotel kapsul juga banyak.


Tampak luar Hotel Empire In Shinjuku
Kamar Tidur pertama yang menjadi kamar tidur saya





⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖⤖



DINNER Sambil nge-Sake 

Malam itu, setelah seharian mengelilingi kawasan wisata Gunung Fuji maka stop terakhir kami adalah dinner di sebuah restoran masih dikawasan Shinjuku. Kalau nanya nama restorannya apa? saya lupa shayy.

Tapi yang jelas aku mau cerita terakhir tentang pengalaman pertama nyobain "Sake". 


Sake - minuman yang bisa kita jumpai saat di Jepang (foto source : google.com)

Tau kan Sake, minuman beralkohol dari Jepang yang berasal dari hasil fermentasi beras. Sejak zaman dahulu, orang Jepang telah membuat alkohol dan menikmatinya sebagai bagian dari budaya mereka. Berabad-abad yang lalu, Orang Jepang mulai mencampurkan makanan utama mereka, beras, dengan air murni dan mikroorganisme koji untuk membuat Nihon-shu (Sake jepang), dengan mahir memanfaatkan kondisi alam dan lingkungan setempat untuk menciptakan sebuah minuman yang unik. Dan sejak saat itu, tradisi minum sake ini sudah menjadi kebiasaan orang Jepang, karena bagus juga untuk menghangatkan tubuh disaat musim dingin atau gugur. Dan aku sempat baca kalau sake yang bagus adalah sake yang dibuat saat musim dingin karena rasa dan kesegaran sake akan lebih terasa dan cocok dengan suhu cuaca dingin dan air yang dingin


Jadi kondisi malam itu sangat dingin sekitar hampir 15० maka saya dan kedua teman saya berencana mau cari makan yang hangat, rencana awal mau gyu katsu (kan enak banget tuh) karena gak tau gyu katsu paling enak dimana dan males cari di google maka kami memutuskan cari restoran dekat hotel dan cari gambar yang ada gyu katsu aja. Eh nemu sih tp antri booo katanya bisa hampir 45 menit untuk menunggu karena sedang full restorannya. Oh my goddddddd

Masih dalam rangka mencari Gyu Katsu namun foto dulu atuh

Nyari-nyari yang lain eh ada juga tapi samaa antri lagi.. Gak tau kenapa Shinjuku saat itu sedang ramai sama orang-orang kantor yang baru pulang kerja terus semua restoran rame terus.

Sampai akhirnya kami memutuskan masuk ke satu restoran dan untungnya gak perlu antri malah kita disuruh masuk dan langsung dapat nomor table. Dan gak berapa lama, waitres nya memberikan buku menu kepada kami. Restoran ini memang sedikit berbeda dengan restoran yang tadi pagi kami datangi, kalau yang tadi self service dengan vending machine untuk pilih menu kalau ini ya restoran kebanyakan seperti di Indonesia, waitress dateng kasih buku menu dan pilih menu deh.


Dan kami memilih makanan *lupa tapi lihat digambar bawah aja ya terus lihat buku menu untuk khusus minumam, kami tertarik untuk mencoba "Sake". Yah mumpung di Jepang, cobain yang belum tentu bisa dijumpai di Indonesia, hehehe

Dinner

satu kendi kecil ini - Sake untuk bertiga

Dan sepanjang mata memandang ke meja tetangga, hampir kebanyakan warga lokal yang abis pulang kerja dan rata-rata di tiap meja pasti ada "Sake" nya. Sekali-kali ngeblend akh dengan warga lokal, hehe

Sake yang kami pesan ukurannya sedikit kecil, dan kesan pertama minum "Sake" adalah yah seperti minum wine kebanyakan, tapi kalau setelah di telan langsung hangat di badan. benar-benar buat menghangatkan tubuh setelah tadi berjam-jam cari restoran penuh melulu. 

Kami makan disini habis Y2,400 seharga 319rb kami bagi 3 jadi per orang 106rb.
Sehabis makan malam yang lumayan mahal itu. Kami jalan-jalan malam aja biar menghemat dan menurunkan lemak juga.

Bersulang!
Area Shinjuku saat malam hari 


  • Share:

You Might Also Like

5 Comments

  1. Website paling ternama dan paling terpercaya di Asia
    Sistem pelayanan 24 Jam Non-Stop bersama dengan CS Berpengalaman respon tercepat
    Memiliki 8 Jenis game yang sangat digemari oleh seluruh peminat poker / domino
    Link Alternatif : arena-domino.net
    100% Memuaskan ^-^

    ReplyDelete
  2. bingung mencari situs poker online yang berkualitas?
    ini nih saya perkenalkan website bandarq terpercaya yaitu bebasqq
    dengan hanya menggunakan 1 id bisa memainkan 8 permainan sekaligus yaitu :
    -aduq
    -bandarq
    -sakong
    -poker
    -bandarpoker
    -dominoqq
    -bandar66
    -capsa susun

    *minimal deposit 20 ribu
    *minimal withdraw 20 ribu
    *bonus rollingan yang mencapai 0,5%
    *bonus refferal 20%
    *persentasi kemenangan yang sangat tinggi
    *dilayani oleh cs yang baik dan ramah
    *proses deposit dan withdraw dibawah 1 menit.

    untuk nomor wa bisa hubungi : +6285381564626 ya
    agen domino teraman dan terpercaya

    ReplyDelete
  3. Permisi Ya Admin Numpang Promo | www.fanspoker.com | Agen Poker Online Di Indonesia |Player vs Player NO ROBOT!!! |
    Kesempatan Menang Lebih Besar,
    || WA : +855964283802 || LINE : +855964283802

    ReplyDelete
  4. Website paling ternama dan paling terpercaya di Asia
    Sistem pelayanan 24 Jam Non-Stop bersama dengan CS Berpengalaman respon tercepat
    Memiliki 8 Jenis game yang sangat digemari oleh seluruh peminat poker / domino
    Link Alternatif :
    arena-domino.net
    arena-domino.org
    100% Memuaskan ^-^

    ReplyDelete
  5. numpang promo ya gan
    kami dari agen judi terpercaya, 100% tanpa robot, dengan bonus rollingan 0.3% dan refferal 10% segera di coba keberuntungan agan bersama dengan kami
    ditunggu ya di dewapk^^^ ;) ;) :*

    ReplyDelete